Ada yang tahu film MaMa CaKe ?
Film ini dirilis tahun 2012 bergenre drama komedi yang disutradai oleh Anggy Umbara, Mungkin di antara kalian semua sudah tahu dan sudah pernah menonton film ini, tapi kemungkinan masih bayak orang juga yang belum tahu dan belum pernah menonton film ini. Bagi kalian yang kebetulan belum pernah menonton film ini, sangat disarankan untuk menontonnya. Kenapa ??
Karena Film ini salah satu film Indonesia yang berkualitas, di dalamnya banyak ilmu yang disampaikan dan pesan moral yang tersurat maupun tersirat yang bisa kita dapat dari film ini. Meskipun tergolong film drama komedi, isi dari cerita film Mama Cake tergolong sangat serius dan bahkan condong ke arah religius. Disini penonton akan kembali diingatkan mengenai budaya Timur khas Indonesia dan kewajiban kita sebagai umat beragama tanpa berkesan menggurui melalui simbol-simbol yang sisipkan oleh sutradara. Dua hal tersebut tanpa disadari sering ditinggalkan seiring berkembangnya pola pemikiran manusia modern saat ini.
Secara keseluruhan, film Mama Cake sangatlah layak untuk ditonton karena mampu menggambarkan realita kehidupan masyarakat Indonesia pada saat ini. Setelah menonton film ini, penonton nantinya akan dapat memperkaya diri dari segi visual dan pesan moral yang terdapat di dalamnya. Inti dari semua itu adalah
film ini bukan hanya sekedar tontonan hiburan semata, namun bisa menjadi tuntunan bagi yang menontonnya.
Secara keseluruhan, film Mama Cake sangatlah layak untuk ditonton karena mampu menggambarkan realita kehidupan masyarakat Indonesia pada saat ini. Setelah menonton film ini, penonton nantinya akan dapat memperkaya diri dari segi visual dan pesan moral yang terdapat di dalamnya. Inti dari semua itu adalah
film ini bukan hanya sekedar tontonan hiburan semata, namun bisa menjadi tuntunan bagi yang menontonnya.
"kalo lu berdua percaya sama Teori Darwin, berarti lu ga percaya sama Tuhan, manusia pertama tuh Adam, bukan monyet nenek moyang kita..." rangkaian kalimat ini adalah potongan percakapan/dialog antara Rakha, Rio dan Wily. Nah loh,, begitulah ilmu pengetahuan bilamana tidak didasari oleh keimanan, sering manusia terpedaya oleh ilmu pengetahuan dan dogma-dogmanya, maka dari itu sebelum isi otak kita terlebih dulu isi hati kita oleh iman, ada jaminan seseorang akan berakhlaq.
Manusia berakal dan mempunyai kesanggupan mempergunakan akal atau pikirannya, akan takjub bila memperhatikan alangkah luasnya alam semesta (bumi dengan segala isinya) yang menyerupai suatu bola besar (dunia) dengan keliling ±40.000 km, dan matahari yang besarnya ±1.250.000 x besarnya bumi. Bumi dikelilingi oleh berpuluh puluh planet dan berjuta – juta bintang yang berjalan sistematik di ruang angkasa raya. Semua itu adalah hal – hal maha besar bagi akal dan pikiran manusia. Bila pengetahuan itu kita renungi tanpa terhalangi oleh berbagai pikiran apapun, pasti akal dan pikiran manusia mendesak timbulnya pertanyaan : Siapakah yang menciptakan itu semua ? Siapakah yang mengaturnya itu semua ? Tidaklah mungkin bila semua itu terjadi dengan sendirinya. Semua itu pasti ada yang menciptakan dan mengaturnya. Pastinya lagi yang melakukan itu semua bukanlah manusia, atau apapun yang kita kenal di dunia ini, melainkan suatu Dzat Yang Maha Besar jauh lebih besar daripada bumi, bulan atau matahari. Lebih besar dari apapun yang pernah manusia ketahui. Dzat yang menciptakan dan yang mengatur ini dinamakan Tuhan, Allah Yang Maha Besar. Allahu Akbar.
Firman Allah surat Al - Baqarah 1 : 21,22 ;
“Hai manusia, sembahlah Tuhanmu yang telah menciptakanmu dan orang - orang yang sebelum kamu, agar kamu bertakwa. Dialah yang menjadikan bumi sebagai hamparanmu dan langit sebagai atap, dan Dia menurunkan air (hujan) dari langit, Dia menghasilkan dengan hujan itu segala buah - buahan sebagai rezeki untukmu, karena itulah janganlah kamu mengadakan sekutu bagi Allah, padahal kamu mengetahui.”
Cari tahu... klik gambarnya !
Cari tahu... klik gambarnya !